Selasa, 15 Maret 2011

Tips & Trik Jaya Board

Pertanyaan : Apakah dinding gipsum bisa dipasang gantungan, misalnya untuk foto atau AC?

Jawab :
Tidak perlu ragu lagi. Saat ini Jayaboard menyediakan paku penggantung khusus untuk Dinding Gipsum. Dengan menggunakan paku ini, papan gypsum 9mm dapat diberi beban hingga 10 kg/titik, sementara papan gypsum 12mm dapat mencapai 20 kg/titik.
Tahap pemasangan sebagai berikut :
  1. Lubangi gipsum seukuran paku. Masukkan paku gipsum ke dalam
    lubang dan tekan sampai ke dalam.
  2. Putar paku - sekrup dengan obeng sampai terasa berat - tidak
    bisa diputar lagi. Bagian belakang paku gipsum akan mengembang
    penuh - mencengkeram gipsum dengan kuat.
  3. Putar paku gipsum ke arah berlawanan secukupnya tergantung
    obyek yang akan digantung.
  4. Paku gipsum siap menggantung lukisan sampai beban maksimal
    yang telah dianjurkan.

Pertanyaan : Bagaimana menghindari cat yang ngelotok saat melakukan perbaikan papan gipsum?

Jawab :
  1. Gunakan kape besi (skrap) untuk membersihkan (membuang) lapisan cat dan kompon yang tidak rata pada lokasi perbaikan akan dilakukan.
  2. Amplas area perbaikan. Gunanya untuk menghaluskan permukaan yang kasar/ rusak dan juga mengasarkan permukaan licin cat lama di sekeliling bagian perbaikan.
  3. Lakukan repairing dengan menggunakan TOP Cote sampai mendapatkan hasil rata yang diinginkan
  4. Bersihkan seluruh bagian papan gipsum yang akan diperbaiki dari debu. Lebih dianjurkan untuk
    menggunakan spon basah yang telah diperas.
  5. Bila permukaan cukup dalam atau tebal, lapisan kedua Top Cote dapat diaplikasikan 1 jam setelah lapisan pertama.
  6. Biarkan mengering selama 24 jam dan lakukan pengamplasan untuk mendapat permukaan yang halus.
  7. Bersihkan permukaan papan gipsum dari debu (sebaiknya dengan spon basah). Lakukan aplikasi cat sesuai rekomendasi pabrik cat.

Pertanyaan : Bagaimana menempelkan Ceiling Rose pada plafond?

Jawab :
  1. Isolasikan kabel listrik sebelum melubangi papan. Amplas area yang akan ditempati dengan menggunakan sand paper, bersihkan dari debu.
  2. Campurkan adonan Cornice Adhesive sesuai instruksi. Aplikasikan adhesive di belakang Ceiling Rose. Jangan terlalu banyak, agar adhesive tidak keluar dari ujung-ujung pinggiran Ceiling Rose.
  3. Masukan Ceiling Rose ke dalam lubang, tahan selama beberapa saat. Sekrupkan Ceiling Rose ke rangka lalu sangga sampai adhesive mengering.
  4. Bersihkan kelebihan adhesive sengan menggunakan small tool atau sponge.

Pertanyaan : Bagaimana cara menghitung besarnya  ukuran buangannya ( margin ) Jayaboard Ceiling Panel pada rangka expose grid ceiling systems ?

Jawab :
Cara yang paling praktis dan mudah adalah dengan mempergunakan hitungan matematis sebagai berikut :
  • Harus ditentukan terlebih dahulu ukuran Jayaboard ceiling panel yang akan dipergunakan , misalnya ukuran 600 x 1200mm.
  • Dan ruangan yang akan dihitung dengan ukuran 4 x 5 meter, maka kebutuhan Jayaboard ceiling panel berikut ukuran buangannya sebagai berikut :
Posisi Panjang
Posisi panjang ceiling panel sejajar dengan lebar ruangan
1. 4 m : 1.2 m = 3.3 modul ceiling panel
2. 4 m – (1.2 x 3 ) = 400 mm
3. 400 mm + 1200 = 1600 mm
4. 1600 mm : 2 = 800 mm buangan untuk kedua pinggir lebar ruangan
Posisi Lebar
Posisi lebar ceiling panel sejajar dengan panjang ruangan.
1. 5 m : 600mm = 8.3 modul ceiling panel
2. 5 m – (600 x 8) = 200 mm
3. 200 mm + 600 = 800 mm
4. 800 mm : 2 = 400 mm buangan untuk kedua pinggir panjang ruangan


Pertanyaan : Apa yang harus dilakukan jika permukaan plafon dan partisi ingin terhindar dari menerima sinar langsung (Glancing Light)?

Jawab :
Langkah – Langkah  yang harus diambil apabila perubahan dimungkinkan untuk dilakukan :
  1. Penempatan pintu , dengan menjauhkan dari plafon
  2. Penempatan bangunan menghadap ke utara atau ke selatan, untuk menghindari efek sinar dari luar
  3. Standard Finishing pengecatan, dengan mempergunakan cat jenis “ Mat Paint “
  4. Penempatan lampu yang memberikan efek penyinaran pada ruangan tidak pada plafon
  5. Posisi horizontal dan vertical jointing
Catatan Penting :
Apabila anjuran diatas tidak dapat dilaksanakan dan kondisi kemungkinan terjadinya Glancing Light tidak dapat dihindarkan maka sangat direkomendasikan melaksanakan tingkatan finishing level 5  (seluruh permukaan plafon atau partisi harus dilakukan skimming jointing compound )

Pertanyaan : Bagaimana memperbaiki lubang besar pada plafond dan partisi?

Jawab :
Apa yang dibutuhkan untuk untuk melakukan perbaikan ini?
Lembaran papan gipsum, cutter, keyhole saw, kapi, pita kertas, kompon Cornice Adhesive CA 15, hand Sander, kertas gosok ukuran 150
Langkah 1:
  • Siapkan lembar papan gipsum dengan ketebalan yang sama dengan papan gipsum yang berlubang
  • Potong persegi empat papan gipsum dengan ukuran lebih besar dari lubang yang akan di perbaiki
  • Buat marking posisi potongan papan gipsum dengan lubang berada di bagian tengah
Langkah 2:
  • Buat garis marking sekeliling persegi  empat papan gipsum dan  juga garis diagonal untuk panduan pemotongan dengan gergaji (key hole saw)
Langkah 3:
  • Lakukan pemotongan papan gipsum yang berlubang dengan mengikuti garis marking yang telah dibuat. Hati-hati apabila terdapat instalasi kabel listrik atau pipa saluran
  • Lakukan pengergajian arah diagonal terlebih dahulu sampai ke arah sudut dengan mempergunakan key hole saw
Langkah 4:
  • Potong bagian pinggir garis marking dengan mempergunakan pisau cutter
Langkah 5:
  • Patahkan dengan cara mendorong kebelakang dan buang sisa potongan papan gipsum
Langkah 6:
  • Tempelkan empat potongan papan gipsum pada bagian belakang kotak lubang dengan mempergunakan CA 15, dengan separuh yang ter-ekspos dari garis potong. Biarkan CA-15 benar - benar kering, kurang lebih selama 1 jam
Langkah 7:
  • Rekatkan potongan kotak papan gipsum pada rangka bayangan dengan mempergunakan CA-15, tunggu sampai 15 menit. Lanjutkan penutupan pertemuan papan gipsum dengan proses pengomponan biasa dengan mempergunakan UB-10

 

Pertanyaan : Bagaimana memperbaiki lubang kecil pada plafond dan partisi?

Jawab :
Apa yang dibutuhkan untuk melakukan perbaikan ini?
Lemabaran papan gipsum, cutter, keyhole saw, 150mm kapi, kompon Cornice Adhesive CA 15, kompon UB 10, Hand Sander, Kertas gosok ukuran 150, sekrup
Langkah 1:
  • Bersihkan bagian pinggir lubang dari serpihan-serpihan dengan mempergunakan cutter dan kuas
  • Sediakan potongan papan gipsum (kotak) dengan ukuran sama tingginya dengan lubang, tetapi harus melebihi untuk ukuran horisontal
Langkah 2:
  • Tempatkan sekrup pada bagian tengah potongan papan gipsum hingga menembus ke belakang berfungsi cukup untuk pegangan
  • Tempatkan CA 15 pada bagian ujung horisontal potongan papan gipsum
Langkah 3:
  • Masukan potongan papan gipsum melalui lubang, kemudian tarik lagi ke arah papan gipsum untuk menempelkan potongan papan gipsum yang telah diberikan CA 15 sebelumnya
Langkah 4:
  • Apabila papan gipsum sekitarnya telah di cat, maka harus di gosok terlebih dahulu dengan kertas gosok agar supaya permukaannya menjadi kasar
  • Isi lubang dengan tiga (3) kali lapisan CA 15 hingga rata dan biarkan mengering terlebih dahulu untuk setiap lapisan sebelum dilakukan lapisan selanjutnya
  • Aplikasikan UB 10 keatas permukaan CA 15 yang telah mengering hingga sedikit melebihi bagian pinggir lubang
Langkah 5:
  • Setelah benar-benar kering, haluskan permukaan UB 10 dengan mempergunakan kertas gosok. Dan dilanjutkan dengan pengecatan sebagai penyelesaian akhir
 


Pertanyaan : Apa yang tidak boleh saya lakukan ? Dalam melakukan pekerjaan jointing compound pada proyek ...

Jawab :
  1. Melakukan pengikisan bagian ujung papan gipsum untuk membuat tepi miring
  2. Mencampur bahan jointing compound dengan bahan lain
  3. Mencampur bahan jointing compound melebihi aturan yang telah direkomendasikan
  4. Mencampur dengan air kotor

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More